Kerennya Berprestasi
Juaranya Nge-Vlog

Gambar : Penerimaan Trofi Kejuaraan
Bulan Juni Bulannya Juara.
Kiranya seperti itu yang bisa tergambar dari beberapa kejuaraan yang bisa direbut oleh Siswa SMK Negeri 2 Pekalongan. Masa pandemi bukan berarti kita harus berdiam diri tanpa berprestasi. Seperti halnya Sekar Inggrid Prameswari berhasil meraih Juara 1 Lomba Pidato bertema Peduli Perubahan Iklim dalam Aksi Generasi Muda Perubahan Iklim Kota Pekalongan. Selain itu, ada Fikri Nafis berhasil meraih Juara 3 dalam Kompetisi Foto yang juga diadakan dalam Aksi Generasi Muda Perubahan Iklim Kota Pekalongan.
Mengusung teknis lomba yang kekinian dan mengikuti perkembangan zaman, siswa SMK Negeri 2 Pekalongan (M. Rafandika Widjaja Putra, Muh. Syarif Alfiani, Sekar Inggrid Prameswari, dan Nia Putri Maulana) berhasil menyabet Juara 1 Lomba Vlog dengan tema Lingkungan Hidup yang diadakan oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Pekalongan.